Breaking

Kamis, 07 Desember 2017

Warga di Sungai Pulakek Solsel Digegerkan Penemuan Mayat Wanita Tanpa Identitas

Baca Juga

SOLOK SELATAN -- Sosok mayat perempuan tak dikenal ditemukan warga di pinggir Sungai Pulakek, Jorong Ampalu, Nagari Alam Pauh Duo, Kecamatan Pauh Duo, Solok Selatan (Solsel) sekira pukul 09.00 WIB, Kamis (7/12/2017). 

Seorang warga yang pertama menemukan, Mulyadi mengatakan penemuan mayat itu berawal ketika dirinya hendak memancing di sungai Pulakek itu.

"Ketika hendak meletakkan pancing dipinggir sungai sebelum saya memulai aktivitas pekerjaan, saya melihat ada sosok kaki manusia dipinggir sungai didalam semak. Penasaran, saya dekati, rupanya sosok mayat perempuan. Langsung saya kabari warga dan kepala jorong," ungkapnya dilokasi.

Mayat perempuan itu, imbuhnya ditemukan dengan posisi tidur miring ke kiri.

"Mayat belum ada berbau, namun kondisi wajahnya mulai lebam dan mengeluarkan darah yang sudah mengering dari mulut," tuturnya.

Sementara, Kepala Jorong Ampalu, Emsuarni menegaskan jika sosok mayat itu bukan warganya.

"Saat ini pihak kepolisian sudah dilokasi untuk melakukan penyelidikan. Kuat dugaan ini merupakan mayat yang dibuang disini oleh seseorang yang tidak dikenal. Tapi, ini bukan warga jorong Ampalu. Kami sudah memberikan informasi pada pihak berwajib," katanya. 

Kapolsek Sungai Pagu, Iptu Agustinus Pigay melalui Kanit Patroli Aipda Azmi mengatakan pihaknya belum bisa memastikan penyebab kematian, apakah dugaan pembunuhan.

"Kita masih lakukan penyelidikan dan mengumpulkan keterangan saksi-saksi. Untuk dugaan penyebab akan dilakukan otopsi terlebih dahulu," ungkapnya.

(hln/jef/rki)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar