Breaking

Kamis, 18 April 2019

Suara Turun di Pileg 2019, Demokrat Merasa Jadi Korban Politik Identitas

Baca Juga

Suara Turun di Pileg 2019, Demokrat Merasa Jadi Korban Politik Identitas

JAKARTA, BijakNews.com -- Perolehan suara Pileg 2019 Partai Demokrat (PD) versi quick count sejumlah lembaga survei mengalami penurunan ketimbang Pemilu 2014. Partai Demokrat merasa menjadi korban politik identitas.

"Partai Demokrat merasa menjadi korban politik identitas," kata Wasekjen PD Andi Arief, Kamis, 18 April 2019.

Andi memerinci maksud PD merasa jadi korban politik identitas. Selain itu, dia menyoroti soal presidential threshold (PT) 20%. Untuk diketahui, Partai Demokrat mendapat suara 10,19 persen di Pemilu 2014.

"Suara nonmuslim di Papua, Bali dan Sumatera Utara migrasi," ucap Andi.

Andi tak memerinci siapa yang memainkan politik identitas. Dia kembali menyoroti soal ambang batas pengajuan calon presiden sebesar 20%. "Korban PT 20 persen," katanya. 

Berikut hasil quick count Partai Demokrat di sejumlah lembaga survei:

Demokrat
Litbang Kompas: 8,09%
Indobarometer: 7,47%
LSI Denny JA: 6,79%
Charta Politika: 7,85%

(Source: detik.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar