Breaking

Selasa, 08 September 2020

Soal Mulyadi-Ali Mukhni Kembalikan SK PDIP, Effendi Gazali: Alun Pai Alah Babalik

Baca Juga

Soal Mulyadi-Ali Mukhni Kembalikan SK PDIP, Effendi Gazali: Alun Pai Alah Babalik

BIJAKNEWS.COM -- Pengamat Komunikasi Politik Effendi Gazali menyoroti langkah pasangan calon Mulyadi-Ali Mukhni yang mengembalikan SK dari DPP PDIP.

Menurutnya, alasan mempersoalkan form B1 KWK yang belum diterima, bukan alasan yang tepat.

"Jika tidak ada pernyataan Mbak Puan ini, apa mereka akan mengembalikan SK PDIP itu? kata Effendi Gazali dalam acara ILC TVOne dengan tema "Sumbar Belum Pancasilais?" yang ditayangkan pada Selasa, 8 September 2020. 

Dengan bahasa Minang, Effendi Gazali menyebut, "Itu namanya alun pai alah babalik."

Sebelumnya, politisi PDIP Arteria Dahlan menegaskan, acara penyerahan SK DPP PDIP kepada calon kepala daerah yang akan diusung merupakan acara internal.

Artinya, kata Arteria Dahlan, Puan Maharani menyampaikan pernyataan tersebut di internal partai kepada calon daerah yang akan diusung.

"Pak Mulyadi kan keder Partai Demokrat, Pak Ali Mukhni kader PAN. PDIP mengusung calon dari eksternal, bukan kader sendiri, makanya Mbak Puan menekankan seperti itu," katanya. 

Dikatakan Arteria Dahlan, Puan Maharani menginginkan calon yang diusung PDIP tahan kokoh, tahan banting walau diterjang ombak sekali pun.

ILC malam itu juga menghadirkan pembicara Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, Ustad Abdul Somad, Hasril Chaniago, Fadli Zon, dan lainnya.

(by)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar