Breaking

Senin, 26 Desember 2022

Capaian Penting Akhir 2022, UNP Raih Sertifikat Pemeriksa Halal dari BPJPH Kemenag-RI

Baca Juga


BIJAKNEWS.COM -- 
Universitas Negeri Padang (UNP) meraih Sertifikat Pemeriksa Halal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama Republik Indonesia. Pengumuman sertifikat ini, diumumkan oleh BPJH Senin, (26/12), dengan hasil ini UNP menjadi Lembaga Pemeriksa Halal yang kedua di Sumatera Barat.

Ketika dihubungi via Ponsel Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D terkait hasil akhir tahun yang diraih UNP ini, Rektor Prof. Ganefri, Ph.D mengatakan “ Hasil ini merupakan hasil dari proses yang telah disiapkan empat tahun yang lalu oleh UNP, ditandai dengan berdirinya Pusat Kajian Halal (PKH) yang kita tempatkan di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), menyediakan auditor bersertifikat dan melakukan pendampingan pada beberapa UMKM, serta mendatangkan pihak BPJPH ke UNP, pokoknya berbagai fase telah kita lewati sampai pada diraihnya sertifikat pemeriksa halal ini. Sehingga dengan capaian ini UNP sudah memiliki legalitas sebagai lembaga pemeriksa halal untuk dunia usaha dan industri, ”.

Ditambahkan oleh Rektor “Kita apresiasi semua anggota tim khususnya dari PKH UNP yang telah bekerja keras untuk hasil yang diperoleh ini,” tegas Rektor UNP dalam proses perjalanan internasional  menuju negara Kamboja. 

Dengan capaian atas raihan Sertifikat Pemeriksa Halal ini, UNP siap menjadi mitra atau mengadakan Nota Kesepahaman bagi UMKM dan dunia Industri di Indonesia umumnya dan di Sumatera Barat khususnya. (Er/ Humas UNP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar