Baca Juga
BIJAKNEWS.COM -- Jelang masuknya bulan suci Ramadhan, seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Sumatera Barat (Sumbar) akan terus meperkuat sinergitas untuk memastikan terwujudnya rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.
Hal itu ditegaskan oleh Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah saat memberikan sambutan dalam acara Subuh Mubarokah ASN Pemprov Sumbar dan peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW bersama Kapolda Sumbar, Irjen Pol Dr. Gatot Tri Suryanta di Masjid Raya Syech Ahmad Khatib Al Minangkabawi, Sumbar, Minggu (2/2/2025).
Dikatakannya, sinergitas itu tidak hanya pada sisi keamanan tapi juga difokuskan untuk menekan angka kenakalan remaja dan penyakit masyarakat di Sumbar.
"Komitmen kita bersama Forkopimda jelas, bagaimana mencegah dan memberantas segala bentuk maksiat, narkoba, judi online, LGBT, serta tawuran di Sumbar. Jelang ramadhan semuanya harus terkendali," tegas Gubernur Mahyeldi.
Menurut Mahyeldi, kegiatan yang sedang dihadirinya bersama Kapolda pagi ini, sudah merupakan bagian dari persiapan pemerintah daerah dalam menyambut Bulan Ramadan.
"Kegiatan ini merupakan langkah awal. Kami berharap dengan sinergitas ini, angka kenakalan remaja dan penyakit masyarakat lainnya dapat ditekan di Sumbar," harap Mahyeldi.
Ia juga menyebut, dalam mengupayakan hal tersebut, pihaknya bersama Forkopimda akan menyiapkan sejumlah program dan kegiatan bersama. Harapannya, ini bisa mendapat dukungan dari seluruh pihak, baik dari jajaran ASN, TNI, dan Polri, maupun dari segenab tokoh masyarakat di Sumbar
"Kita harus bekerja bersama dalam mengatasi segala bentuk permasalahan masyarakat di Sumbar. Kami berharap, peran aktif dari semua pihak agar program ini dapat berjalan efektif," tegasnya.
Merespon apa yang disampaikan Gubernur, Kapolda Sumbar, Irjen Pol Dr. Gatot Tri Suryanta menegaskan Polda Sumbar dan jajaran akan mendukung penuh dan berupaya maksimal untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di Sumbar, selalu terjaga.
Ia menyebut, untuk mendukung rencana tersebut, saat ini Polda Sumbar telah menjalankan program "Gerakan Subuh Berjemaah". Pelaksanaannya dilakukan secara serentak setiap harinya, mulai dari tingkat Polda, Polres, Polsek, hingga tingkat desa dan nagari. Total jemaahnta sudah lebih dari 12 ribu orang.
"Pemprov Sumbar memiliki program Subuh Mubarokah, sementara Polda Sumbar juga sudah menjalankan Gerakan Subuh Berjamaah. Kita sama-sama bergerak, itulah bentuk dukungan nyata kami dari Polri," tegasnya.
Selain itu, Irjen Pol Dr. Gatot Tri Suryanta juga mengatakan, dalam bekerja pihaknya tidak mengenal tanggal merah. Dengan demikian, dirinya optimis keamanan dan ketertiban masyarakat di Sumbar akan terwujud sesuai harapan banyak pihak.
"Tugas kami adalah memastikan masyarakat bisa beraktivitas dengan aman dan nyaman, termasuk dalam menjalankan ibadah. Dengan kolaborasi dan sinergitas banyak pihak, kami optimis itu semua dapat kita wujudkan," ujarnya.
Diketahui, acara Subuh Mubarokah yang digelar Pemprov Sumbar pada minggu pertama setiap bulan ini mengusung tema "Raih Takwa dengan Maksimal Ibadah Ramadan Bersama Keluarga". Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh ASN di lingkup Pemprov Sumbar dan mendatangkan Ustaz Satria Hadi Lubis sebagai penceramah.
(adpsb/cen)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar