Breaking

Jumat, 18 April 2025

Supardi Vakum di Dunia Politik, Sumbar Kehilangan Sosok Politisi Peduli Kebudayaan dan Pendidikan

Baca Juga


BIJAKNEWS.COM -- 
Sejak Supardi vakum dari dunia politik, gairah kebudayaan di Sumatera Barat agak meredup, hal tersebut dirasakan oleh sejumlah tokoh dan praktisi kebudayaan di Sumatera Barat.

Supardi, selama diamanahkan di kursi legislatif khususnya DPRD Sumbar selama tiga periode memang dikenal aktif menggerakkan kebudayaan, khususnya budaya dan tradisi khas Minangkabau.

Hal tersebut juga dirasakan oleh pamong budaya dan pariwisata senior Zulkarnaidi. Menurutnya, sejak tahun 2009, Supardi dikenalnya sebagai sosok yang fokus mendorong kemajuan kebudayaan Minangkabau.

"Saya kenal Pak Supardi sejak lama, dan sejak lama itu pula beliau serius memajukan budaya dan tradisi Minangkabau, bagi kami beliau adalah tempat bersandar dan mau berdarah darah berjuang untuk kebudayaan," kata Zulkarnaidi.

Zulkarnaidi pernah menjabat sebagai Kasi Seni dan Budaya, Sekretaris dinas sampai menjabat Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat. 

Selama ini, Supardi aktif mengangkat kesenian dan tradisi yang hampir punah di Minangkabau. Sebut saja Gamad, kesenian Sampelong, Sirompak, Basijobang, Tari Podang, Talempong Batu, dan berbagai kesenian asli Minangkabau lainnya. Puluhan pementasan digelar untuk memperkenalkan kembali kesenian yang hampir punah tersebut.

"Bicara mengangkat seni dan tradisi, apa yang dilakukan oleh Pak Supardi bisa dilihat jejak digitalnya, sudah tak terhitung lagi. Belum lagi kebijakan anggaran sebagai anggota dan Ketua DPRD Sumbar, sangat banyak yang sudah diperbuat beliau," jelas mantan Kepala Dinas Pariwisata dann Kebudayaan Sumbar ini.

"Sangat jarang politisi yang berbuat langsung untuk memajukan kebudayaan ini, biasanya mereka hanya berwacana, tapi Pak Supardi langsung action. Sumbar kehilangan sosok politisi pejuang kebudayaan, sejak beliau vakum dari politik," lanjutnya.

Tidak hanya di bidang kebudayaan, tokoh bidang pendidikan juga menyebut keberadaan Supardi di DPRD Sumbar juga aktif dalam peningkatan kualitas pendidikan. 

Salah satunya adalah Liswandi. Dia menyebut Supardi melakukan upaya upaya konkrit untuk peningkatan kualitas pendidikan Sumbar.


"Supardi selama di DPRD Sumbar mendorong banyak kegiatan bidang pendidikan, seperti program pemetaan potensi anak sejak dini, tes IQ pelajar, bantuan bantuan pendidikan melalui pokirnya, dan terakhir kegiatan monumental SMK Expo,, serta kegiatan lainnya" jelas Liswandi.

Liswandi yang juga pernah menjadi Anggota DPRD Sumbar periode 2009 -2014 dan 2014 -  2019 serta Tenaga Ahli DPRD Sumbar ini menilai, apa yang dilakukan Supardi sejauh ini memiliki dampak signifikan terhadap pendidikan.

"Beliau jika bicara pendidikan sangat serius, salah satu fokus utamanya memang disitu sejak lama, sangat sulit mencari sosok yang memiliki visi seperti Supardi di bidang pendidikan," kata Liswandi.

Di Sumatera Barat sangat langka, politisi yang langsung berbuat tanpa banyak wacana di bidang kebudayaan dan pendidikan. Salah satu politisi tersebut adalah Supardi, yang kini sudah vakum di dunia politik.

Rls

Tidak ada komentar:

Posting Komentar